"Garasi" Cafe | Cafe Komplit di Cirebon


Jika kita mencari tempat nongkrong atau cafe di kota Cirebon di sekitar tahun 2010, mungkin pilihan yang ada tidak akan sebanyak seperti sekarang di pertengahan 2016 ini. Iya, saat ini kota Cirebon seperti terus menggeliat tumbuh terutama di sektor pariwisatanya. Baik itu aspek hotel, objek pariwisata, dan tentu tempat-tempat nongkrong di dalam kota.

"Garasi" Cafe hanyalah satu dari sekian banyak cafe baru yang ikut meramaikan dunia kuliner di kota Cirebon. Namun seperti yang masyarakat Cirebon ketahui, setiap tempat nongkrong tentu memiliki ciri khas dan keunggulannya masing-masing. Dan "Garasi" Cafe adalah termasuk yang memiliki sisi komplit di kota Cirebon.

"Garasi" Cafe yang berlokasi di jalan Tuparev nomor 6 kota Cirebon ini selain lokasinya yang mudah dijangkau karena terletak tidak jauh dari pusat kota Cirebon, juga memiliki keunggulan lain. Mulai dari akses masuk yang mudah, parkiran yang relatif luas, nuansa yang nyaman, pilihan tempat duduk yang beragam, dari kursi tinggi ala bar, kursi khas cafe, sampai lesehan.








Belum lagi, fasilitas WiFi gratis yang nampaknya menjadi syarat wajib bagi tempat nongkron di kota Cirebon - dan kota-kota lainnya di Indonesia - supaya menjadi cafe yang laris manis dikunjungi, terutama oleh para kawula muda. Layar proyektor yang cukup besar yang bisa dipakai untuk acara nonton bareng acara-acara tertentu juga merupakan nilai plus dari "Garasi" Cafe.

Kapasitas cafe yang cukup besar juga bisa menjadi pilihan bagi masyarakat kota Cirebon. Dan dari kesemuanya, tentunya yang terpenting adalah menu makanan dan minuman dari cafe ini sendiri. Saat Cirebon Kuliner diundang berkunjung, Cirebon Kuliner melihat menu makanan dan minuman yang ditawarkan "Garasi" Cafe ini juga cukup komplit. Mulai dari menu tradisional seperti Selat Solo, Gado-gado, sampai menu internasional seperti Pizza, Chicken Cordon Bleu, sampai berbagai pilihan Steak yang lengkap. Termasuk ada menu paket bagi yang ingin merayakan ulang tahun di "Garasi" Cafe, tentunya dengan harga paket yang terjangkau juga.

Hot Cappuccino "Garasi" Cafe
Pisang Bakar Spesial "Garasi" Cafe



Saat berkunjung, Cirebon Kuliner mencicipi hidangan Chicken Cordon Bleu, Tenderloin Steak, Pisang Bakar Spesial, dan Otak-otak Singapore, dan hot Cappuccino. Yang kesemuanya ini menurut Cirebon Kuliner tergolong enak, dan dibandrol harga yang relatif murah. Contoh saja hot Cappuccino yang sudah standar cafe menggunakan mesin espresso - artinya bukan minuman Cappuccino yang dibuat dari kopi sachet (instan) - yang di cafe-cafe pada umumnya sudah dijual dengan harga paling murah kisaran Rp 24.000, di "Garasi" Cafe hanya Rp 17.000 saja.

Chicken Cordon Bleu "Garasi" Cafe

Chicken Cordon Bleu hanya Rp 30.000. Sedangkan untuk hidangan Steak, pengunjung "Garasi" Cafe bisa memilih daging lokal atau impor sesuai selera dan kantong. Jadi, kesemuanya ini menjadikan "Garasi" Cafe adalah cafe baru di kota Cirebon yang sangat layak dijadikan pilihan bagi masyarakat Cirebon yang membutuhkan tempat nongkrong yang luas, dekat pusat kota, menu makanan minuman yang enak, harga terjangkau, WiFi gratis. Datang langsung ke "Garasi" Cafe di jalan Tuparev nomor 6 kota Cirebon.


Tenderloin Steak "Garasi" Cafe

Otak-otak Singapore "Garasi" Cafe - Rp 10.000 aja!


 Menu-menu lainnya di "Garasi" Cafe:













Menu Paket Ulang Tahun "Garasi" Cafe


0 Komentar:

Post a Comment

Terimakasih telah mengunjungi www.CirebonKuliner.com. Apabila berkenan, penulis CirebonKuliner.com berharap pembaca bersedia untuk menulis komentar yang positif atau kritik yang membangun, baik untuk kuliner/tempat makan yang diulas, ataupun juga untuk CirebonKuliner.com itu sendiri.