Nasi Ayam Khas Semarang "Kanoman"




Saat berburu kuliner pagi hari di penghujung tahun 2012, penulis Cirebon Kuliner menemukan kuliner yang menarik karena belum pernah penulis coba, nasi ayam khas Semarang. Tidak ada nama jualnya, jadi penulis beri nama Nasi Ayam Khas Semarang "Kanoman" karena lokasinya yang berada di sekitaran pasar Kanoman kota Cirebon.

Saat berkunjung, penulis Cirebon Kuliner bertanya apa saja isi dari kuliner khas Semarang nasi ayam ini. dan penulis Cirebon Kuliner mengetahui bahwa isiannya adalah daging ayam, telor rebus, krecek, dan irisan sayur labu. Dari penampilan, menurut penulis Cirebon Kuliner setipe dengan nasi gudeg khas Yogyakarta. Satu porsi nasi ayam khas Semarang di pasar Kanoman ini, dengan tambahan krupuk dijual dengan harga Rp 14.000,-.

Begitu mencicipi, rasanya pun mirip-mirip dengan nasi gudeg khas Yogyakarta, hanya saja, nasi ayam khas Semarang ini tidak begitu manis, dan ada sedikit pedas. Tapi yang pasti, enak dan cocok sekali untuk dijadikan sarapan. Setiap kota di Indonesia memang memiliki kuliner khasnya masing-masing yang menggugah selera.



Mudah-mudahan artikel ulasan penulis Cirebon Kuliner ini dapat bermanfaat sebagai informasi bagi siapa saja yang sedang mencari info mengenai menu kuliner untuk sarapan pagi di kota Cirebon.

Mimi Choice



Mimi Choice adalah rumah makan lesehan dengan hidangan kuliner seafood sebagai menu andalannya. Mimi Choice terletak di jalan Wahidin nomor 24A kota Cirebon. Mimi Choice sudah ada di Cirebon cukup lama. Kehadiran rumah makan dengan konsep lesehan dan menu kuliner sederhana namun menarik semacam Mimi Choice ini memang sangat bermanfaat untuk alternatif berbagai kalangan yang ada di kota Cirebon untuk berbagai keperluan, seperti kumpul keluarga, meeting kantoran, dan lain-lain.

Saat penulis Cirebon Kuliner bekunjung, penulis memesan beberapa menu ala Mimi Choice, diantaranya udang tepung saus tiram, gurame asam manis, gurame cobek, dan cah kangkung. Untuk harga,pembaca Cirebon Kuliner bisa melihat di foto daftar menu yang sudah penulis Cirebon Kuliner upload di artikel ini.





Semua menu yang penulis Cirebon Kuliner pesan itu memang enak, walaupun agak lama saat menunggunya. Ditambah dengan suasana lesehan rumah makan Mimi Choice yang cukup nyaman, dan luas, Mimi Choice semakin bernilai lebih untuk dijadikan opsi alternatif bagi pembaca Cirebon Kuliner yang ingin makan bersama relasi atau keluarga dengan rasa yang enak, tempat nyaman, namun malas ke Mall besar di Cirebon.

Beberapa rumah makan setipe dengan Mimi Choice memang sudah ada di Cirebon, ke depannya, penulis Cirebon Kuliner akan mencoba mengunjungi satu per satu supaya bisa menyajikan informasi yang lengkap dan menyeluruh bagi pembaca Cirebon Kuliner yang membutuhkan informasi yang mengulas dan mereview berbagai tempat makan di kota Cirebon.









"Original" Bistro Cafe



"Original" Bistro Cafe adalah tempat makan yang sederhana namun cukup nyaman yang ada di jalan Ciremai nomor 9 (Pamitran) Cirebon. Jika bingung, dari arah jalan Kartini ke arah lampu merah Gunung Sari, belok kiri masuk jalan KS Tubun, sampai di pertigaan taman, tinggal cari jalan Ciremai.

"Original" Bistro Cafe dimiliki oleh seorang ekspatriat asal Jerman yang sudah memiliki istri warga Indonesia, dan tinggal di rumah yang satu bangunan dengan "Original" Bistro Cafe. "Original" Bistro Cafe menyediakan menu-menu kuliner ala Eropa, langsung dimasak oleh sang bule Jerman tersebut.




Soal harga, memang tergolong mahal, tapi menurut penulis Cirebon Kuliner, setelah mencicipi, memuaskan kok! Saat berkunjung, penulis Cirebon Kuliner mencicipi satu porsi Breatwurst yaitu sosis besar ala Jerman dengan kentang sebagai sumber karbohidratnya. Kita bisa pilih fried atau mashed untuk kentangnya. Dan yang penulis Cirebon Kuliner pilih adalah dimashed saja.

Saat pesanan datang, tampilannya memang sangat menggoda, berbeda dengan sosis biasa pada umumnya, mungkin karena sang chef adalah orang asli Jerman. Breatwurst ala "Original" Bistro Cafe ini disajikan dengan dua pilihan saus, yaitu saus lada hitam, dan satu pilihan saus lain dengan cita rasa kacang, lengkap dengan mayonnaise dan sayuran yang disajikan di atas biskuit yang juga dapat dimakan tentunya.



Begitu mencicipi, semua elemen hidangan dalam breatwurst ala "Original" Bistro Cafe ini memang enak sekali! Sangat berbeda dengan hidangan sosis kebanyakan pada umumnya. Sosisnya gurih, mashed potato-nya pun sangat lembut dan ada sedikit aroma harumnya, dengan cita rasa yang nyaman di lidah. Semakin menggiurkan dengan saus lada hitam atau saus lainnya.

Ke depannya, penulis Cirebon Kuliner akan mencoba berkunjung kembali untuk mencicipi hidangan lainnya di "Original" Bistro Cafe ini. Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang ingin menikmati hidangan sosis atau steak yang dimasak langsung oleh bule, dengan cita rasa asli Eropa, silahkan datang kunjungi "Original" Bistro Cafe di jalan Ciremai nomor 9 (Pamitran).

Warung Makan Pecel & Pedesan "Citra Rasa," IMY



Bagi para pekerja atau karyawan yang bekerja di daerah Indramayu, terutama Indramayu pelosok, saat makan siang terkadang relatif sulit mencari tempat makan yang enak dan murah. Yang ada di pinggir jalan besar Pantura justru seringkali mematok harga tinggi, apalagi jika yang datang adalah orang dari luar kota yang sedang dalam perjalanan jauh.

Di daerah Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu, ada satu warung pecel ala Lamongan yang dimiliki warga asli setempat. Namanya "Citra Rasa," menyediakan pecel ayam dan bebek ala Lamongan, juga pedesan entog khas Indramayu. Yang membedakan adalah, ayam yang digunakan adalah ayam kampung, atau ayam jawa dalam istilah masyarakat setempat.



Saat penulis Cirebon Kuliner berkunjung, penulis memesan satu porsi pecel ayam kampung. Dan menurut penulis Cirebon Kuliner, rasanya sedap sekali. Ayam kampungnya nikmat, sambal pecel Lamongannya juga sedap sekali. Dengan tambahan nasi satu porsi, satu es manis, tambahan sambal, dan dua buah salak, semuanya hanya Rp 17.000,- saja! Murah sekali kan? Karena biasanya hidangan dengan ayam kampung goreng biasanya sudah di atas Rp 20.000,-.

Penulis Cirebon Kuliner berniat berbagi informasi, terutama bagi para karyawan motoris yang kebetulan berada di daeraha Tukdana Indrmayu, yang membutuhkan informasi makan siang, silahkan coba warung makan "Citra Rasa" ini, dijamin tidak mengecewakan!

Mie Ayam "Tunggal Rasa"


Bagi anda pembaca Cirebon Kuliner yang tinggal di Cirebon dan sering melewati jalan Pagongan, terutama di sekitaran lampu merah mall Asia dan Yogya Baru, tentu tahu bahwa di sekitaran lampu merah tersebut, terutama di jalan Pagongan ke arah jalan Pekalangan di sebelah kanan jalan ada warung mie ayam yang setiap harinya selalu ramai akan pengunjung.

Bagi yang sudah pernah berkunjung, tentu sudah tahu kalau warung mie ayam tersebut adalah warung Mie Ayam "Tunggal Rasa." Konsistensi keramaian inilah yang akhirnya menarik penulis Cirebon Kuliner untuk mengulas mengenai Mie Ayam "Tunggal Rasa" jalan Pagongan ini.



Saat berkesempatan mengunjungi warung Mie Ayam "Tunggal Rasa," penulis Cirebon Kuliner memesan satu mangkok mie ayam dengan satu teh botol, semuanya seharga tidak sampai Rp 10.000,-. Pantas saja kalau pengunjung warung Mie Ayam "Tunggal Rasa" ini tidak pernah berhenti mengunjungi, karena selain murah, rasa mie ayamnya juga memang enak.

Bagi penggemar mie ayam, tentu perlu mencoba mie ayam di warung Mie Ayam "Tunggal Rasa" jalan Pagongan ini. Karena selain murah dan enak, tempat makan khas kaki limanya juga dapat menampung banyak pelanggan. Diitambah lagi, karena lokasinya yang berada di pertengahan beberapa mall, dan juga perkantoran tentunya dapat memberi kita pemandangan lalu lalang orang dan kendaraan, jadi tidak membosankan.

Mie Koclok "Pak Rasita"



Ini dia, satu lagi kuliner khas Cirebon, mie koclok yang sudah terkenal sampai luar Cirebon, Mie Koclok "Pak Rasita" di Desa Gombang. Betul, Mie Koclok "Pak Rasita" sudah terkenal sampai ke luar Cirebon, terbukti dengan ramainya warung Mie Koclok "Pak Rasita" setiap weekend dengan kunjungan para pelanggannya yang sengaja datang dari luar kota untuk menikmati mie koclok di warung Mie Koclok "Pak Rasita" ini.

Mie Koclok "Pak Rasita" sudah ada dari tahun 1979. Dahulu, warung Mie Koclok "Pak Rasita" ini hanyalah sebuah gerobak dorong tradisional yang mangkal di pelataran rumah Pak Rasita. Dan sudah semenjak dulu, Mie Koclok "Pak Rasita" ini enak sekali, terkenal se-Desa Gombang. Seiring berjalannya waktu, Mie Koclok "Pak Rasita" pun semakin terkenal sampai ke luar kota hingga kini.



Penampilan warung Mie Koclok "Pak Rasita" pun sudah jauh berbeda dari waktu dulu yang sangat sederhana, kini sudah menjelma menjadi warung makan mie koclok yang bersih, nyaman, dan cukup untuk menampung banyak pengunjung yang ingin menikmati mie kocloknya.

Saat berkunjung, penulis Cirebon Kuliner memesan satu porsi mie koclok telor ala Mie Koclok "Pak Rasita" seharga Rp 7.500,- saja! Tergolong murah jika dibandingkan harga mie koclok lainnya yang ada di Cirebon, apalagi jika ditambah dengan tempat makan yang nyaman ini. Mie Koclok "Pak Rasita" buka setiap hari dari pukul 14:00 hingga malam hari.




Lokasi Mie Koclok "Pak Rasita" memang jauh dari kota Cirebon, karena terletak di Desa Gombang, daerah Plumbon, kurang lebih 10 KM ke arah barat dari pusat kota Cirebon. Namun begitu, semuanya terbayar dengan kualitas hidangan mie kocloknya yang bersih, dan sedap tentunya. Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang gemar makan mie koclok, belum afdol kalau belum mencicipi Mie Koclok "Pak Rasita" di Desa Gombang.

Mie koclok lainnnya yang pernah diulas di Cirebon Kuliner adalah Mie Koclok "Panjunan," Mie Koclok "Mang Sam," dan Mie Koclok "Ibu Ijah."


Nasi Goreng "Kangen"



Nasi Goreng "Kangen" layaknya nasi goreng lain, adalah warung kaki lima dengan gerobak dorong yang menjual hidangan kuliner nasi goreng. Namun Nasi Goreng "Kangen" juga menyediakan menu lainnya seperti capcay, bihun goreng, dan juga fuyunghai. Nasi Goreng "Kangen" ada di jalan Pasuketan, tepatnya ada di emperan kaki lima di samping Mie Baso Murni dan Sate Kambing "Bang Ayun."

Nasi goreng ala kaki lima memang adalah hidangan kuliner malam hari yang banyak digemari masyarakat kita, karena memang selain aromanya yang menggugah selera, rasanya pun lezat. Terlebih dinikmati di malam hari saat baru selesai dimasak oleh sang koki. Ditambah lagi, harganya yang sangat terjangkau.


Saat berkesempatan berkunjung, penulis Cirebon Kuliner memesan satu porsi bihun goreng dan satu porsi fuyunghai. Semuanya ini tidak lebih dari Rp 35.000,- plus nasi dua porsi! Murah meriah bukan? Rasanya pun tidak mengecewakan untuk ukuran kaki lima. Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang memang gemar nasi goreng, atau capcay, bihun goreng, atau fuyunghai, silahkan coba Nasi Goreng "Kangen" ini.
 
 


Siomay & Batagor "Exotic"


Siomay dan Batagor "Exotic" ada di jalan Cipto kota Cirebon, tepatnya di areal parkir sebuah apotik di seberang CSB Mall. Sesuai namanya, Siomay dan Batagor "Exotic" menawarkan kuliner siomay dan batagor khas Bandung. Siomay dan Batagor khas Bandung memang digemari banyak orang dari masyarakat kita. Tidak heran jika di Cirebon banyak juga yang mencari siomay atau batagor dengan cita rasa khas dari Bandung.

Betul, karena tidak semua siomay atau batagor yang ada di Cirebon bercita rasa seperti siomay atau batagor khas Bandung. Terlebih yang penulis Cirebon Kuliner perhatikan saat ini di Cirebon sepertinya belum ada penjual siomay atau batagor dengan konsep warung makan. Karena kebanyaka siomay atau batagor yang ada di Cirebon dijajakan dengan gerobak dorong.



Siomay dan Batagor "Exotic" hadir dengan konsep yang semi permanen, karena berlokasi di pelataran sebuah apotik di jalan Cipto kota Cirebon. Dengan begitu, pengunjung Siomay dan Batagor "Exotic" dapat menikmati siomay atau batagor khas Bandung dengan lebih nyaman dengan adanya meja makan dan tempat duduk yang telah disediakan.

Saat berkunjung, penulis Cirebon Kuliner memesan satu porsi batagor khas Bandung ala Siomay dan Batagor "Exotic" dengan satu gelas air mineral. Semuanya ini Rp 9.000,-. Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang ingin menikmati siomay atau batagor khas Bandung dengan tempat makan yang cukup nyaman, silahkan kunjungi Siomay dan Batagor "Exotic."

"Strawberry" Delight, Cafe & Bakery



"Strawberry" Delight, Cafe & Bakery adalah toko roti dan cake lengkap dengan cafe & resto. Kehadiran "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery di kota Cirebon ini tentunya semakin meramaikan kota Cirebon yang saat ini memang sedang bertumbuh sangat pesat.

Saat berkunjung, penulis Cirebon memperhatikan bahwa "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery hadir dengan konsep yang sedikit berbeda dengan toko roti & cake yang sudah ada di Cirebon. "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery hadir dengan fasilitas cafe & resto yang nyaman.



Iya, selain menawarkan banyak sekali pilihan roti & cake untuk masyarakat Cirebon, "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery juga memiliki tempat makan yang nyaman. Cocok sekali untuk muda-mudi yang ingin mencari tempat tongkrongan yang ekslusif dan nyaman, karena "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery memang tampil cukup elegan di tengah-tengah kota Cirebon.

"Strawberry" Delight, Cafe & Bakery juga cocok untuk keluarga ataupun juga wisatawan yang berkunjung ke kota Cirebon dan ingin membeli oleh-oleh. Karena "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery ini memang menawarkan berbagai macam pilihan roti dan cake untuk berbagai keperluan.





Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang sedang mencari roti atau cake untuk kebutuhan tertentu, sekarang pilihan di Cirebon bertambah satu lagi dengan kehadiran "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery. Silahkan datang dan kunjungi "Strawberry" Delight, Cafe & Bakery di jalan Kartini, sebelah kiri jalan dari arah lampu merah Gunung Sari.

Terimakasih telah mengunjungi www.CirebonKuliner.com. Apabila berkenan, penulis CirebonKuliner.com berharap pembaca bersedia untuk menulis komentar yang positif atau kritik yang membangun, baik untuk kuliner/tempat makan yang diulas, ataupun juga untuk CirebonKuliner.com itu sendiri.