FIRE STONE cafe & resto | Hadir dengan Menu Hidangan Bakar yang Terjangkau


Di awal tahun 2016 ini, kota Cirebon semakin memantapkan konsistensi perkembangannya. Di berbagai jalan utama kota Cirebon, bahkan di jalan-jalan kecil kota Cirebon, telah berdiri dan masih ada yang dalam proses pembangunan, hotel-hotel baru, baik yang berskala besar maupun yang masih tergolong sedang-sedang saja.

Tidak terkecuali, tempat-tempat nongkrong atau cafe baru. Para investor atau pemilik dana rupanya semakin yakin bahwa bisnis kuliner di Cirebon akan terus berkembang. Salah satu yang baru hadir adalah FIRE STONE cafe & resto yang terletak di jalan Samiaji nomor 25D kota Cirebon. Letaknya yang persis di samping Grage Mall kota Cirebon ini menjadikan cafe FIRE STONE sebagai salah satu pilihan bagi masyarakat kota Cirebon yang ingin mencoba tempat makan baru.







Tidak hanya itu, FIRE STONE cafe & resto juga tentunya memiliki menu-menu andalan yang dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan para masyarakat kota Cirebon. FIRE STONE, yang secara harfiah dapat diartikan sebagai batu api, menyajikan menu-menu kuliner yang diolah secara dibakar, dengan cita rasa yang berbeda, dan dengan harga yang relatif sangat terjangkau.

Beberapa menu andalan FIRE STONE cafe & resto adalah menu paket seperti Ayam Pedas Kliwon yang komplit dengan sambal, lalab, dan es teh tawar yang dijual dengan harga Rp 13.000,- saja! Begitu juga menu paket lainnya seperti Ayam Goreng Kremes, Ayam Goreng Cobek, Ayam Goreng Penyet, yang semuanya masing-masing bisa anda nikmati dengan harga tidak lebih dari Rp 13.000,-.

Hal ini tentunya menjadi nilai unggul FIRE STONE cafe & resto; lokasi tengah kota, harga terjangkau dengan menu komplit, dan tentunya tetap mengutamakan rasa yang nikmat. FIRE STONE cafe & resto juga menerima pesanan delivery yang bisa anda kontak di nomor HP 0819877803 atau 085797085666.

Selain menu-menu di atas, FIRE STONE juga memiliki menu signature-nya yaitu Ayam Goreng Pasir Emas yang diracik dengan bumbu fusion ala Western dan Chinese yang menghasilkan cita rasa yang unik dan berbeda.

Di FIRE STONE cafe & resto juga anda dapat menikmati Dorayaki dari MOM NON, yang merupakan kuliner tradisional khas negri Jepang. MOM NON dorayaki dijual dengan harga mulai Rp 10.000,- saja dan tersedia dalam berbagai pilihan rasa, dengan isi asli daging Durian Medan sebagai isi andalannya yang dijual dengan harga Rp 15.000,- saja.

Ayam Bakar ala FIRE STONE cafe & resto


Ayam Goreng Pasir Emas ala FIRE STONE cafe & resto


Paket Ayam Goreng Cobek ala FIRE STONE cafe & resto


Paket Ayam Goreng Kremes ala FIRE STONE cafe & resto


Paket Ayam Goreng Pedas Kliwon ala FIRE STONE cafe & resto

Terimakasih telah mengunjungi www.CirebonKuliner.com. Apabila berkenan, penulis CirebonKuliner.com berharap pembaca bersedia untuk menulis komentar yang positif atau kritik yang membangun, baik untuk kuliner/tempat makan yang diulas, ataupun juga untuk CirebonKuliner.com itu sendiri.