"DePe" Burger
Untuk memulai suatu bisnis, mental adalah salah satu elemen penting yang dibutuhkan agar suatu bisnis dapat bertahan. Dan yang jauh lebih penting, apabila bisnis tersebut belum, atau tidak berjalan sesuai rencana dan keingingan sang founder, mental adalah yang memegang peranan terpenting agar sang founder bisa bangun dan bangkit untuk memperbaiki atau memulai sebuah bisnis baru.
Pesan di atas memang ada hubungannya dengan kuliner yang akan penulis bahas sekarang ini, yaitu "DePe" Burger. "DePe" Burger adalah bisnis kuliner yang masih sangat baru di Cirebon. Sampai saat artikel ini dibuat, "DePe" Burger baru berumur sekitar 4 harian. Yang ingin penulis Cirebon Kuliner sampaikan adalah bahwa penulis bangga sekali dengan putra asli Cirebon yang dalam usia mudanya sudah berani menjalankan bisnis. Lepas dari bagus atau tidaknya bisnis dan kualitas menu yang disajikan, penulis Cirebon Kuliner pastinya selalu mendukung perkembangan dunia kuliner di Cirebon.
Baik, mari kita bahas kuliner yang ditawarkan "DePe" Burger. Sesuai namanya, kuliner yang disajikan adalah burger. Mungkin, di Cirebon sendiri tidak ada penggemar burger yang fanatik menggemari sekali kuliner yang satu ini. Dan itulah yang patut dibanggakan dari "DePe" Burger, nilai keberanian dalam memulai sebuah usaha. "DePe" Burger menawarkan dua pilihan burger: burger original dengan harga Rp 6.000,- dan burger keju dengan harga Rp 10.000,-. Dan jika dipaketkan dengan satu botol Teh Botol, tinggal menambahkan Rp 2.000,- saja.
Walaupun resepnya sederhana dan tidak ada yang istimewa, rasa "DePe" Burger ini lumayan enak, dan cocok sekali jika kita sedang bosan dengan menu kuliner rumahan dan ingin memakan kuliner modern dengan harga yang sangat terjangkau. Selain itu, roti yang digunakan dalam "DePe" Burger adalah roti asli buatan kota Cirebon.
Dan soal tempat, walaupun "DePe" Burger ini membuka lapak dengan "menumpang" ke salah satu mini market di kawasan Kalijaga, tempatnya cukup untuk sekedar nongkrong sebentar untuk sedikit menghabiskan waktu sambil menunggu acara di tempat lain. Karena selain tentunya beratap, ada WiFi gratisnya juga lho..
Jadi, bagi pembaca Cirebon Kuliner yang ingin sekedar menghabiskan waktu sebentar sambil nongkrong ber-internet ria dan makan burger dengan harga terjangkau, silahkan coba "DePe" Burger di Indomaret Kalijaga.
0 Komentar:
Post a Comment