WS "Warung Sambal" Suka-suka


Bagi pembaca Cirebon Kuliner yang doyan sambal, di kota Cirebon, kini ada satu warung makan kaki lima asli milik orang Cirebon asli yang menonjolkan sambal sebagai nilai jual utamanya. Namanya Warung Sambal Suka-suka atau disingkat WS oleh sang pemilik. Saat ini, WS Warung Sambal Suka-suka ada di jalan Tuparev, dan yang baru buka ada di jalan Cipto di depan SMAN 2.

Di Warung Sambal Suka-suka ini, pengunjung bisa memesan berbagai menu yang ditawarkan, dari mulai ayam goreng, tahu tempe, ati ampela, telur puyuh, ikan nila, bawal, udang, cumi, kerang, sampai ikan lele. Dan yang menjadi andalannya, seperti yang sudah di awal telah disebutkan, adalah sambalnya.


Betul, pembaca Cirebon Kuliner dapat memilih berbagai macam sambal kreasi Warung Sambal Suka-suka sesuai selera dan keinginan pembaca Cirebon Kuliner sebagai pengunjung. Ada sambal teri, sambal terasi, sambal tahu., sambal tempe, sambal tomat, dan masih banyak lagi pilihan sambal kreasi Warung Sambal Suka-suka.

Saat penulis Cirebon Kuliner berkunjung, penulis memesan satu porsi ayam goreng dengan sambal pilihannya adalah sambal tomat. Saat pesanan datang dan penulis Cirebon Kuliner santap, rasanya lumayan enak. Dengan rasa yang lumayan, dan harga yang relatif terjangkau, Warung Sambal Suka-suka ini memang layak dijadikan pilihan makan malam bagi warga Cirebon, terutama yang gemar menyantap sambal dan ingin merasakan berbagai macam sambal kreasi Warung Sambal Suka-suka.

Ayam Goreng dan Sambal Tomat ala Warung Sambal Suka-suka

1 Komentar:

Terimakasih telah mengunjungi www.CirebonKuliner.com. Apabila berkenan, penulis CirebonKuliner.com berharap pembaca bersedia untuk menulis komentar yang positif atau kritik yang membangun, baik untuk kuliner/tempat makan yang diulas, ataupun juga untuk CirebonKuliner.com itu sendiri.